Piezoelektrik pada Ban Motor Listrik dalam Mendukung SDGs 7 & 9

FTMM NEWS – Teknologi piezoelektrik merupakan inovasi penting dalam menciptakan energi bersih dan ramah lingkungan dengan mengubah getaran mekanis menjadi listrik. Teknologi tersebut memanfaatkan sifat piezoelektrik pada bahan-bahan seperti kristal, keramik, atau polimer untuk mengubah energi mekanis. Energi mekanis ini seperti getaran atau tekanan yang menjadi energi listrik dan sebaliknya.

Penggunaan energi terbarukan seperti ini mendukung pencapaian SDGs 7 dan 9 yang bertujuan untuk energi bersih dan inovasi infrastruktur. Dalam penelitian oleh Souad Touairi pada tahun 2020, pengujian piezoelektrik pada ban sepeda motor menunjukkan bahwa penggunaan teknologi ini layak. Peneliti menggunakan Model Simulasi 20-Sim untuk menganalisis karakteristik ban dan mengevaluasi efisiensi energi. Hasil simulasi dengan 20-Sim menjelaskan kinerja sistem dan perbandingan dengan estimasi konsumsi energi sepeda. Penelitian ini juga mempertimbangkan hambatan lateral dan longitudinal dalam sistem suspensi ban sepeda motor. 

Pada tahun 2020, Humam dkk. melakukan studi untuk mengembangkan sistem sederhana untuk menerapkan teknologi piezoelektrik pada ban mobil. Mereka menggunakan alat piezoelektrik sebagai penghasil energi, dengan rangkaian kapasitor dan dioda untuk menjaga stabilitas arus. Struktur ban yang serupa memungkinkan penerapan pendekatan serupa pula pada ban sepeda motor. Alat piezoelektrik menjadi elemen utama yang menghasilkan energi dan baterai menyimpan energi tersebut. 

Penerapan teknologi piezoelektrik pada kendaraan adalah solusi ramah lingkungan yang tidak menghasilkan limbah besar.  Meskipun masih ada ruang untuk peningkatan efisiensi energi, kerjasama lintas sektor perlu untuk meningkatkan dan mengembangkan penelitian ini. Dengan kerja sama lintas sektor, dalam upaya mencapai SDGs 7 dan 9 dapat mengembangkan penelitian ini lebih lanjut. 

Penulis : Aisyah Maharani Lucky Asnawi

 

Share:

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on whatsapp
WhatsApp
Share on telegram
Telegram
Share on email
Email
Share on linkedin
LinkedIn

Related Posts

X